Coming Soon, Sumatra Selatan Wedding Expo 2025 Season I

office@maknawedding.id

+62 812-7893-2624

Friday, October 11, 2024

Pengantin Baru Wajib Gak sih Bulan Madu? Ketahui Dahulu Manfaatnya Nih!

More articles

Image: Freepik.com

Setelah acara pernikahan digelar, ada agenda yang biasanya akan dilakukan oleh pengantin baru loh Sahabat Makna. Kira-kira agenda apa ya? Yaps, bener banget bulan madu. Honey moon atau bulan madu memang menjadi agenda wajib yang dilakukan oleh sebagian pengantin baru.

Namun, sebenanrnya bulan madu bukanlah hal wajib yang harus dilakukan oleh pengantin baru Sahabat Makna. Gak masalah kok kalau Sahabat Makna tidak bisa atau belum bisa menjalani bulan madu. Akan tetapi, Sahabat Makna wajib tahu nih manfaat apa saja yang didapatkan dari agenda bulan madu ini. Yuk simak artikelnya sampai selesai ya!

  1. Waktu untuk Beristirahat

Setelah tenaga, waktu dan pikiran terkuras habis untuk mempersiapkan acara pernikahan, saatnya pengantin baru beristirahat dan memanjakan diri. Nah, bulan madu inilah yang menjadi moment bagi pengantin baru untuk sama-sama beristirahat dan menikmati kegiatan santai sebagai sepasang suami istri. Bulan madu juga bisa menjadi ajang quality time bersama pasangan, Sahabat Makna bisa mengunjungi tempat-tempat yang disukai dan jangan lupa juga untuk memanjakan diri, seperti melakukan spa, berenang atau pun ke salon bersama-sama.

  1. Lebih Mengenal Pasangan

Hubungan pacaran dan pernikahan berbeda loh Sahabat Makna, bisa jadi setelah menikah Sahabat Makna akan menemukan hal-hal atau kebiasaan lain pasangan. Bulan madu ini akan menjadi waktu Sahabat Makna dan pasangan untuk mulai saling mengenal pasangan jauh lebih dalam dari sebelumnya. Bulan madu juga menjadi awal bagi Sahabat Makna mulai membangun bahtera rumah tangga dengan romantis, jadi lakukanlah hal-hal romantis selama masa bulan madu ya.

  1. Liburan Pertama dengan Status Baru

Kalau Sahabat Makna yang menjalin pacaran dan pernah liburan bareng, mungkin akan merasakan sensasi yang berbeda jika sudah menikah dan liburan bersama. Pastinya, liburan bersama dengan status baru sebagai suami istri akan menjadi lebih seru dan membuat hubungan semakin intim. Selain itu, bulan madu juga bisa menjadi waktu untuk pasangan suami istri baru menjalin komunikasi yang lebih baik.

  1. Belajar Menyesuaikan Diri

Waktu bulan madu menjadi awal bagi pasangan suami istri baru untuk saling menyesuaikan diri. Momen bulan madu menjadi langkah awal untuk mengenal pasangan lebih jauh serta mempelajari karakter dan kebiasaan pasangan yang lebih dalam. Tidak semua karakter pasangan suami istri cocok, mungkin akan ada beberapa katakter yang tidak cocok antara satu dengan lain. Oleh karena itu, momen bulan madu ini bisa menjadi ajang untuk saling beradaptasi antar pasangan suami istri.

  1. Mengukir Kenangan Indah

Tempat yang menjadi tujuan berbulan madu biasanya adalah tempat-tempat yang romantis dan idaman pasangan pengantin baru. Sahabat Makna dan pasangan bukan hanya bisa menjelajahi tempat-tempat baru, bisa juga mencoba kuliner yang unik dan menarik atau melihat tradisi tertentu. Tentunya, pengalaman baru dan seru ini akan menjadi kenangan indah bagi pasangan pengantin baru, apalagi ini menjadi kali pertama liburan bareng sebagai suami istri.

Gimana nih, Sahabat Makna tim wajib berbulan madu atau enggak nih? Apa pun pilihannya, yang terpenting harus disepakati bersama pasangan ya! Stay happy Sahabat Makna.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest